Calon Wakil Bupati Bantul dari Paslon Nomor Urut 1 H. Abdul Halim Muslih dan dari Paslon Nomor Urut 2 Drs. Misbakhul Munir, M.Si saat melaksanakan debat publik di Jogja TV, hari Kamis (26/11) lalu.
KPU Kabupaten Bantul kembali akan memfasilitasi kegiatan kampanye melalui debat publik atau debat terbuka putaran ketiga antar Pasangan Calon dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bantul Tahun 2015, yang disiarkan secara langsung dari setasiun televisi Jogja TV hari Kamis (3/12) malam ini mulai pukul 19.30 WIB.

Ketua Divisi Hukum Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga KPU Kabupaten Bantul Drs.Syachruddin, S.E menjelaskaan debat publik atua debat terbuka putaran ketiga akan diikuti secara bersama antara Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Nomor Urut 1 ( Drs H. Suharsono-H. Abdul Halim Muslih) dan Nomor Urut 2 ( Hj. Sri Surya Widati-Drs. Misbakhul Munir, M.Si).

Untuk tema debat putaran ketiga mengenai ‘ peta jalan mensejahterakan masyarakat ’ dengan moderator Wasingatu Zakiyah, S.H dari Direktur IDEA Yogyakarta. Selain penyampaian visi misi dan program dari masing-masing pasangan calon debat antara lain juga akan membahas tentang  relasi hubungan kewenangan antar pemerintah pusat , daerah,  desa, index pembangunan manusia, penyandang masalah sosial, pemberdayaan masyarakat,  kesejahteraan masyarakat (kedaulatan pangan, pemberdayaan perempuan, pemberdayaan masyarakat desa, kebudayaan).

Dalam penjelasan teknis debat publik di KPU Kabupaten Bantul hari Rabu (2/12) yang dihadiri Panwaslih Kabupaten, moderator, crew Jogja TV serta perwakilan dari Tim Kampanye Pasangan Calon Nomor Urut 1 Drs. Luberdiyono dan perwakilan dari Tim Kampanye Pasangan Calon Nomor Urut 2 Azwir Agus, S.E. Kedua perwakilan Tim Kampanye sepakat untuk mentaati tata tertib/tata cara debat yang berlaku, termasuk jumlah pendukung yang akan hadir di studio. (bn)
 
Top